Cuplik.Com - Indramayu - Ketua organisasi sayap partai Banteng Muda Indonesia (BMI) Indramayu, Sahali SH siap maju di bursa pemilihan ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Indramayu. Pasalnya sosok ketua DPc ke depan harus punya jiwa revolusioner dan progressif.
"Meski kita hanya organisasi sayap partai kita juga tentu harus menyumbangkan fikirannya kepada pemilihan tersebut. Rasanya ketua (Sahali SH -red) sangat pantas karena ia punya jiwa revolusioner dan progressif seperti visi misi partai PDI perjuangan," ujar Bendahara BMI Indramayu, Suhendri, Minggu (7/12/14).
Menurutnya, figur Sahali sangatlah pantas untuk menduduki kursi kepemimpinan DPC PDI Perjuangan ke depan. Lebih-lebih, lanjutnya, posisi DPC PDIP Indramayu ke depan perlu melakukan perubahan total terkait gaya kepemimpinnya.
"PDIP Indramayu butuh figur yang mampu untuk melakukan perubahan secara total," tegasnya.
Sementara, menurut Ketua DPC BMI Indramayu, Sahali menegaskan, sebagai kader yang terdidik dan terpimpin ia mengaku siap meramaikan pemilihan ketua DPC PDI Perjuangan Indramayu.
"Kalau memang dipercaya, saya siap ikut meramaikan pemilihan ketua DPC PDIP Indramayu," katanya.
Sahali menambahkan, PDI Perjuangan di Indramayu sangat perlu dilakukan perubahan secara serius.
"PDIP Indramayu ke depan harus lebih membumi di masyarakat. Partai harus dikembalikan fungsinya sebagai jembatan aspirasi rakyat. PDIP harus benar-benar menjadi, mengayomi, melindungi, menjunjung tinggi martabat wong cilik," pungkasnya.